TELUKKUANTAN, Detikriaunews.com - Sat Samapta Polres Kuansing laksanakan Patroli (Blue Light) Di Wilayah Hukum Polres Kuansing dengan sasaran Objek vital pemilu,Bank, SPBU,Pusat Perbelanjaan dan Seputaran kota taluk kuantan, Minggu (3/3/2024) Pukul 20.00 WIB.
Kegiatan tersebut di ikuti oleh Personil Sat Samapta Polres Kuansing Ipda Teguh Karyono, Aipta Yori Fernando, Bripda Rozy Mulya Harahap, Bripda Kasius Aprianto Sitanggang dan Bripda Zean Ibra Aprianda.
Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K.,M.H., kepada wartawan melalui Kasat Samapta AKP Repriadi, SE, mengatakan "Adapun Kendaraan yang digunakan 1 Unit R4 Sat Samapta Polres Kuansing dengan Rute Patroli Seputaran taman jalur, kantor Bawaslu, Bank Taluk Kuantan danPusat kota Taluk Kuantan," ujar AKP Repriadi.
"Tindakan yang dilakukan menghimbau kepada Nasabah Bank agar tetap waspada dalam transaksi Setor maupun Tarik Tunai di ATM dan antisipasi terjadinya curas, Apabila ada yang mencurigakan agar menghubungi Polsek Kuantan tengah dan layanan darurat Polres Kuansing 110,"
"Menghimbau kepada Security Bank agar tetap waspada dalam bertugas dan mengantisipasi terjadinya Curas di Wilayah Hukum Polres Kuansing.
"Menghimbau kepada masyarakat yang masih beraktivitas di luar rumah agar tetap menjaga keselamatan diri sehingga terhindar dari C3,"
"Menghimbau kepada petugas piket Objek vital pemilu waspada dan jangan lengah,Apabila ada yang mencurigakan segera hubungi Polsek kuantan tengah dan Layanan darurat polres Kuansing 110,"
"Kegiatan patroli ini merupakan upaya dari Sat Samapta Polres Kuantan Singingi untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta memastikan bahwa seluruh proses terkait Pemilu 2024 berjalan lancar dan terjamin di wilayahnya," tandas Kasat Samapta mengakhiri keterangannya.
Sumber: Humas Polres Kuansing.
Editor : Edi